Tfz7TSA0GUOoGfC7BUziGSdiGi==

Mazda Kirim Puluhan CX-60 Sport ke Konsumen Indonesia, Antusiasme Pembeli Langsung Meledak

Mazda Kirim Puluhan CX-60 Sport ke Konsumen Indonesia, Antusiasme Pembeli Langsung Meledak
Mazda Kirim Puluhan CX-60 Sport ke Konsumen Indonesia, Antusiasme Pembeli Langsung Meledak

BATUTERKINI.ID — Distribusi perdana Mazda CX-60 Sport akhirnya dimulai di Indonesia. PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) menandai langkah penting ini dengan menyerahkan lebih dari 40 unit SUV terbaru tersebut kepada konsumen yang sudah menantikannya sejak peluncuran perdana di GIIAS 2025.

Serah terima ini merupakan bagian dari batch pertama CX-60 Sport yang berstatus Completely Built Up (CBU) dari Jepang. Seluruh unit diketahui tiba di Tanah Air pada penghujung Oktober 2025, sekaligus menjadi momen yang menegaskan keseriusan Mazda memperkuat lini SUV premiumnya di Indonesia.

Chief Operating Officer PT EMI, Ricky Thio, menyebut bahwa peluncuran sekaligus penyerahan perdana CX-60 Sport menjadi tonggak penting bagi Mazda di pasar lokal.

"Penyerahan perdana unit Mazda CX-60 Sport adalah momentum penting bagi Mazda. Mobil ini kami hadirkan untuk menjawab kebutuhan konsumen Indonesia yang menginginkan SUV dengan tampilan tangguh, efisien, price points yang lebih kompetitif, dengan tetap menghadirkan pengalaman berkendara khas Mazda," jelas Ricky Thio dalam keterangan resmi, Selasa (18/11/2025).

Respons konsumen positif sejak test drive pertama

Antusiasme terlihat jelas dari para calon pemilik, termasuk Surya, salah satu konsumen pertama yang resmi membawa pulang CX-60 Sport. Ia mengaku langsung jatuh hati sejak mencoba kendaraan tersebut.

"Sejak test drive pertama kali, saya langsung terkesan dengan rasa berkendara-nya. Setir-nya ‘nurut’, mirip seperti mobil sport Eropa, tapi tetap nyaman digunakan harian," ujarnya.

Daya tarik model ini memang sudah terasa sejak debut di pameran otomotif GIIAS 2025 yang berlangsung di ICE BSD, Tangerang. Di sana, CX-60 Sport mencatat jumlah Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) yang cukup signifikan, menunjukkan penerimaan positif dari pasar.

SUV Premium baru dengan value yang kompetitif

Mazda CX-60 Sport hadir untuk mengisi ceruk segmen premium SUV yang sedang berkembang di Indonesia. Model ini menawarkan kombinasi gaya hidup aktif, efisiensi berkendara, dan value yang dianggap kompetitif, tanpa menghilangkan DNA Jinba-Ittai — filosofi yang menjadi karakter khas Mazda dalam merancang pengalaman berkendara yang menyatu antara pengemudi dan kendaraan.

Dengan desain sporty, performa yang efisien, serta fitur modern, CX-60 Sport diharapkan menjadi pilihan baru bagi konsumen yang menginginkan SUV premium berkarakter.

Target penjualan Mazda jelang akhir tahun

Memasuki fase akhir 2025, Mazda semakin optimistis menatap pasar otomotif Indonesia. PT EMI menargetkan total penjualan mencapai 3.500 unit sepanjang tahun ini.

Mazda CX-60 Sport diproyeksikan berkontribusi lebih dari 100 unit hingga penutupan tahun. Angka tersebut melengkapi performa kuat Mazda CX-3 dan CX-5 yang hingga kini masih menjadi tulang punggung penjualan Mazda di Tanah Air.

Dengan distribusi awal yang positif, Mazda berharap CX-60 Sport dapat memperkuat posisinya di segmen SUV premium dan menjawab kebutuhan konsumen Indonesia yang semakin cermat dalam memilih kendaraan berkualitas tinggi.

https://upkeepangels.com/garage-cleaning/

Ketik kata kunci lalu Enter

close